Sabtu, 04 Mei 2013

BISNIS

Hari ke-4: Pengaruh Pasar Dagang


Fokus utama hari ini juga merupakan sesuatu yang harus menjadi bagian dari doa kita setiap hari. Namun, hari ini  kita akan memfokuskan lebih banyak waktu pada area bisnis dan pasar dagang. Berdoalah untuk bisnis dalam komunitas  di kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan  agar Tuhan memakai mereka untuk menggenapi tujuan-Nya. Minta Tuhan membangkitkan para pengusaha yang beriman untuk menjadi saksi-Nya dimanapun mereka melayani. Terapkan "ayat-janji" hari ini dari Kitab Suci terutama untuk pasar dagang. Berdoa agar Tuhan memberikan dana dari perusahaan-perusahaan di Banjarmasin & Kalimantan Selatan untuk memungkinkan kemajuan kerajaan Kristus.

Doakan Bisnis Perbankan & Lembaga Keuangan di Banjarmasin
Doakan agar tidak terjadi pencucian uang melalui rekening-rekening palsu di Lembaga Keuangan dengan data-data palsu.
Doakan pedagang Sembako di Banjarmasin agar tidak dimanipulasi spekulan yang mengontrol harga-harga, menaikkan harga semena-mena.
Doakan distribusi makanan dari pulau Jawa agar tidak ada kendala cuaca (gelombang, alat angkut) sehingga harga-harga melambung.
Doakan agar nelayan tidak menggunakan formalin untuk mengawetkan ikan laut, hasil laut & sungai.
Doakan pedagang besi, kelontong, kendaraan sepeda, sepeda motor, mobil, truk, alat berat.
Doakan perusahaan rental (penyewaan), peralatan, mobil, alat berat.
Doakan Bisnis Pendidikan,Kursus-kursus, PAUD, TK, SD, SMP, SMU, S1,S1,S3
Doakan Bisnis Hiburan, Hospitality & Perhotelan, diskotik & karaoke.
Doakan pedagang makanan, warteg, depot, rumah makan, restoran, toko kue dan roti, perusahaan makanan, katering agar tidak menggunakan bahan makanan yang berbahaya dan beracun, pemanis buatan, pengawet boraks, formalin, pewarna tekstil, penyedap/MSG yang berlebihan.
Doakan agar pedagang makanan & rumah makan tidak menggunakan kekuatan roh penglaris, roh jilatan, jampi-jampi agar makanannya laku.
Doakan pedagang bangunan, semen, bahan bangunan lainnya.
Doakan supplier pakan untuk peternakan & supplier pertanian.
Doakan bisnis multimedia, percetakan, radio, televisi, telekomunikasi.
Doakan apotik dan distributor obat tidak menjual obat-obat palsu.
Doakan perdagangan narkoba, agar aparat bertindak tegas.
Doakan penertiban pedagang kaki lima agar jalanan tidak macet dan trotoar berfungsi kembali, Satpol PP Pemerintah Kota tidak berani, tegas dan tidak korup.
Doakan bisnis properti dan perumahan.
Doakan pedagang perhiasan dan batu permata (emas, berlian) agar maju, sehingga perdagangan berlian maju.
Doakan bisnis transportasi & perhubungan darat, laut dan udara.
Doakan bisnis kargo, peti kemas, logistik dan pengiriman barang melalui darat, laut dan udara.
Doakan bisnis batubara, minyak bumi, perkebunan. Doakan agar sumber daya alam tidak dijarah semena-mena, doakan Tuhan membuka sumber daya alam baru yang belum ada, dan tercipta kembali.
Doakan bisnis bahan bakar  agar distribusi lancar untuk gas dan BBM.

AYAT JANJI HARI INI


Yeremia 29:7

 Usahakanlah kesejahteraan kota ke mana kamu Aku buang, dan berdoalah untuk kota itu kepada TUHAN, sebab kesejahteraannya adalah kesejahteraanmu.

 Ulangan 8:18-20

 Tetapi haruslah engkau ingat kepada TUHAN, Allahmu, sebab Dialah yang memberikan kepadamu kekuatan untuk memperoleh kekayaan, dengan maksud meneguhkan perjanjian yang diikrarkan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu, seperti sekarang ini.

 Tetapi jika engkau sama sekali melupakan TUHAN, Allahmu, dan mengikuti allah lain, beribadah kepadanya dan sujud menyembah kepadanya, aku memperingatkan kepadamu hari ini, bahwa kamu pasti binasa;

 seperti bangsa-bangsa, yang dibinasakan TUHAN di hadapanmu, kamupun akan binasa, sebab kamu tidak mau mendengarkan suara TUHAN, Allahmu."

Yesaya 60:1-6

 Bangkitlah, menjadi teranglah, sebab terangmu datang, dan kemuliaan TUHAN terbit atasmu.

 Sebab sesungguhnya, kegelapan menutupi bumi, dan kekelaman menutupi bangsa-bangsa; tetapi terang TUHAN terbit atasmu, dan kemuliaan-Nya menjadi nyata atasmu.

 Bangsa-bangsa berduyun-duyun datang kepada terangmu, dan raja-raja kepada cahaya yang terbit bagimu.

Angkatlah mukamu dan lihatlah ke sekeliling, mereka semua datang berhimpun kepadamu; anak-anakmu laki-laki datang dari jauh, dan anak-anakmu perempuan digendong.

Pada waktu itu engkau akan heran melihat dan berseri-seri, engkau akan tercengang dan akan berbesar hati, sebab kelimpahan dari seberang laut akan beralih kepadamu, dan kekayaan bangsa-bangsa akan datang kepadamu.

Sejumlah besar unta akan menutupi daerahmu, unta-unta muda dari Midian dan Efa. Mereka semua akan datang dari Syeba, akan membawa emas dan kemenyan, serta memberitakan perbuatan masyhur TUHAN.


DOAKAN FIRMAN TUHAN DI ATAS TUJUH LINGKUNGAN PENGARUH:

 

1.   Agama (Gereja, Pelayanan dan Agama-agama Lain)

2.   Keluarga dan Pernikahan (Pemuda, Anak-anak, Kekudusan  Penikahan)

3.   Pendidikan (Semua Kursus, Sekolah, Universitas, dan Perguruan Tinggi)

4.   Bisnis (Pasar Dagang, Marketplace)

5.   Pemerintah (Secara Lokas, Nasional dan Internasional)

6.   Media (Pers, Televisi, Internet dan Jejaring Sosial)

7.   Seni dan Hiburan (Termasuk Olahraga)


DOAKAN "EMPAT KLAIM" KE ATAS KOTA BANJARMASIN HARI INI

 

1.   Klaim...Pintu Terbuka (Kolose 4:2-3).

2.   Klaim...Pikiran Terbuka (Kisah Para Rasul 26:17b-18a).

3.   Klaim...Hati Terbuka ( 2 Korintus 4:6).

4.   Klaim...Langit Terbuka (Yesaya 45:8). 


JANJI HARI INI BAGI KOTA BANJARMASIN & BANGSA-BANGSA

 

Mazmur 45:5-6

Anak-anak panahmu tajam, menembus jantung musuh raja; bangsa-bangsa jatuh di bawah kakimu.

Takhtamu kepunyaan Allah, tetap untuk seterusnya dan selamanya, dan tongkat kerajaanmu adalah tongkat kebenaran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar